Dmagz.id – Ditengah perkembangan persaingan bisnis digital seperti saat ini, beberapa pemilik brand atau produk dituntut untuk terus berinovasi dan kreatif untuk menghadapi segala bentuk persaingan usaha. Salah satu produsen tepung bumbu di Indonesia PT KOBE Boga Utama, dengan beberapa brand yang sudah familiar dan mindet di masyarakat diantaranya, tepung KOBE (dengan beragam varian), Boncabe (Sambal kering yang bisa di kombinasi dengan beragam makanan), serta beberapa bumbu dapur seperti Selera (Saus tiram) pada tahun 2019 ini, ternyata sudah eksis selama 40 tahun. KOBE mampu menjaga eksistensinya sebagai Ahlinya Tepung Bumbu terbaik.

Bahkan, produk ini juga terus berinovasi dalam rangka menjawab tantangan bisnis yang semakin ketat saat ini. Dan terbukti, dari banyaknya brand yang beredar dipasaran, KOBE mampu bersaing dan mampu menjadi mindet brand yang terus dicari para konsumennya, dan mempertahankan pasarnya.

Dalam menyambut 40 Tahun PT KOBE Boga Utama hadir, kembali membuat sebuah inovasi brand. Kali ini yang menjadi fokus brand adalah identitas brand mereka yaitu logo. Tidak ada perubahan yang mencolok dari logo mereka, tapi menurut Nunuk, salah satu Marketing KOBE, hal itu dimaksudkan untuk refresh dan pastinya akan lebih menarik serta juga disuaikan dengan kebutuhan pasar saat ini.

“Orientasinya tetap pasar, perubahan logo ini dimaksudkan agar refresh, dan lebih menarik,” jelas Nunuk di sela grebek pasar Soponyono, Rungkut Surabaya (07/04/2019).

Bahkan, perempuan asal Surabaya ini menjelaskan bahwa beberapa produk KOBE juga sudah mulai direspon pasar Asia dan dunia. Bahkan, sudah ada 20 negara yang menjadi pasar dari beberapa produk ini.

“Kami juga sudah membuat pasar luar negeri. Terutama, karena produk KOBE ternyata diminati oleh para pelajar Indonesia yang ada diluar negeri, misalnya Boncabe,” jelasnya lagi.

Selain logo, beberapa kemasan juga di modifikasi. Perubahan logo dan kemasan baru KOBE bertujuan untuk memodernisasi kemasan serta logo agar lebih menarik untuk para ibu masa kini.

Selain itu KOBE pun memiliki berbagai program menarik untuk mensosialisasikan logo dan kemasan baru mereka, salah satunya adalah acara “Gebyar KOBE 40 Tahun”.

Teknis acara akan diadakan dibeberapa pasar tradisional yang tersebar diberbagai kota mulai tanggal 6 April – 5 Mei 2019. Gebyar KOBE 40th ini rencananya akan dimulai dari kota Jawa Timur, dan dilanjutkan ke beberapa kota di Jawa Tengah, Jawa Barat dan Banten.

Dalam acara Gebyar KOBE 40th, banyak sekali kegiatan yang menyenangkan. Seperti demo masak menggunakan produk KOBE dengan berbagai menu makanan menarik, penjualan produk dengan harga menarik, serta obral hadiah yang spesial yang bisa konsumen bawa pulang.

Gimana, Apakah kota anda selanjutnya?

Sekilas Tentang PT KOBE Boga Utama

PT KOBE Boga Utama merupakan perusahaan di bidang industri makanan dan minuman. Pencetus tepung bumbu yang dikenal dengan merek KOBE pada tahun 1979 dan menjadi produk tepung bumbu pertama di Indonesia. PT KOBE Boga Utama memiliki misi untuk memenuhi kebutuhan konsumen dengan terus melakukan inovasi terbaik melalui produk-produk unggulannya seperti tepung bumbu dan sambal tabur BonCabe. Seluruh produk PT KOBE Boga Utama sudah mendapatkan sertifikasi Halal dari MUI dan menerapkan sistem ISO 22000 sehingga aman untuk dikonsumsi dan telah didistribusikan ke seluruh Indonesia dan juga lebih dari 20 negara di dunia.

LK-Surabaya