Dmagz.id – Tahun penuh keberuntungan bagi Alila Solo. Tahun 2019 Alila Solo berhasil meraih beberapa penghargaan yang membanggakan. Beberapa penghargaan diraih oleh hotel bintang 5 di Jawa Tengah ini. Misalnya pada Jumat (29/10/2019) bertempat di gedung XXI Ballroom, Djakarta Theater, Alila Solo menerima Penghargaan Subroto 2019. Penghargaan ini di berikan langsung oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bapak Ignasius Jonan. Hal ini menjadi salah satu moment special dan membanggakan bagi Alila Solo.
Di tahun ketiga penyelenggaran Subroto Award, terdapat 10 bidang yang menerima Penghargaan tersebut, dan di tahun ini Alila Solo menjadi Juara Pertama dalam bidang “Gedung Baru” yang berwawasan lingkungan.
“Hal yang sangat membanggakan bagi Alila Solo bisa kembali menerima Penghargaan Subroto, tahun ketiga ini kami masuk dalam kategori Gedung Baru yang berwawasan lingkungan dan mendapatkan Juara Pertama. Kami berharap bisa terus mengikuti hingga ke tingkat ASEAN” jelas Wijayadi selaku Cief Engineering Alila Solo.
Tidak hanya tema terkait hal-hal yang berwawasan lingkungan, beberapa hal yang juga dilakukan guna mengangkat Pariwisata di kota Solo, pada bulan Juli 2018. Tepatnya Sabtu-Minggu (27-28/07/2019) Alila Solo mengadakan Famtrip bertemakan “Solo Inpirational Trip”. Acara ini melibatkan 20 Media dari
Surabaya, dengan salah satunya yang ditawarkan adalah mencoba akses jalan tol yang telah resmi dibuka menghubungkan Jawa Tengah dan Jawa Timur. Dalam hal ini, pihak Alila Solo menyampaikan bahwa salah satu tujuannya adalah untuk memperkenalkan wisata Solo kepada siapa saja yang berkunjung, khususnya dari Jawa Timur dengan semakin mudahnya akses darat yang bisa ditempuh ke Solo dari Jawa Timur.