Dmagz.id – Salah satu perusahaan Start-up Indonesia Tokopedia, akan segera melakukan IPO. Hal ini seolah menjadi momentum bahwa peningkatan eksistensi usaha berbasis digital yang saat ini sudah sangat berkembang pesat.
Dikutip dari akun Instagram idx_channel bahwa Tokopedia bahkan akan melakukan dual listing, langkah ini merupakan upaya pencatatan saham perdana di pasar modal Indonesia dan juga negara lainnya. Tujuannya adalah memperkenalkan perusahan e-commerce berlabel unicorn dengan valuasi mencapai USD 1 miliar ini ke internasional.
“Tokopedia dengan dengan posisi sekarang dalam waktu dekat harus melantai ke bursa, harus dual listing dan melantai di pasar saham dua negara,” jelas William Selasa (19/10/2019) dikutip dari akun intragram idx_channel.
Founder dan CEO Tokopedia William Tanuwijaya juga sudah menyiapkan beberapa strategi yang salah satunya adalah membangun bekerjasama dengan artis yang sedang hits di dunia saat ini, yaitu boyband asal Korea Bangstan Boys (BTS).
Hal ini menurut William merupakan salah satu langkah awal untuk memperkenalkan Tokopedia di mata dunia, dengan popularitas BTS saat ini, sehingga sehingga Tokopedia memilih untuk menjadikan mereka (BTS) sebagai Brand Ambassador.
“Karena BTS itu sampel bagaimana K-Pop bisa menjadi ikon dunia, masuk ke cover Time Magazine, bisa masuk ke dalam Billboard nomor 1 sebanyak 3 kali berturut-turut,” jelas William.
Lebih lanjut Tokopedia juga sudah menargetkan break event point (BEP) atau balik modal pada tahun depan. Hal ini dijelaskan William bertujuan sebagai langkah awal juga menjadikan Tokopedia sebagai perusahaan teknologi yang profitable atau menguntungkan, dan merupakan upaya dan langkah penting dari persiapan dual listing tersebut.
Sedangkan untuk market sendiri, Tokopedia akan tetap fokus merambah pasar lokal di Indonesia. Hal ini bertujuan untuk pemberdayaan masyarakat, sehingga diharapakan akan memberikan dampak positif bagi peningkatan ekonomi nasional nantinya.
“Jadi fokus kami itu, ibaratnya meski fokus ke Semarang tapi orang-orang di Washington DC tahu Tokopedia,” jelas Wlliam lagi.
LK-SURABAYA.