Surabaya, 06 Februari 2022 – Pelantikan Ketum PSI Jatim secara resmi dilakukan Sabtu kemarin 05 Februari, di Hotel Mercure Surabaya Grand Mirama. Dr. Syaful Ma’Arif dilantik sebagai ketua umum periode 2022 – 2026.

Dr. Syaiful Ma’arif selaku Ketua Umum Persatuan Squash Indonesia (PSI) Jawa Timur berkomitmen bahwa kedepannya, PSI Jatim juga telah merancang dan merencanakan bagaimana kedepannya cabang olahraga Squash bisa kembali menorehkan prestasi yang membanggakan bagi dunia olahraga khususnya Jawa Timur.

Dalam Ketum PSI Jatim, Dr. Syaful Ma’Arif menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kehadiran Ketua DPD RI, La Nyalla Mahmud Mattalitti menyaksikan langsung pelantikan pengurus Pengprov PSI Jatim.

“Bagi kami kehadiran beliau ini merupakan dukungan moril terhadap olahraga Squash. Agar, bisa terus meju dan bisa memberikan prestasi bagi bangsa,” ujar Syaiful usai pelantikan Ketum PSI Periode 2022-2025, Sabtu, (05/02/22).

Acara pelantikan turut dihadiri langsung oleh Ketum Pengurus Besar (PB PSI) Prof. Sylviana Murni, S.H dan Ketua Umum KONI Jatim, Muhammad Nabil. Serta hadir secara khusus juga Ketua DPD RI, La Nyalla Mahmud Mattalitti.

Ketum Pengurus Besar (PB PSI) Sylviana Murni mengharapkan, selama masa periode ini para pengurus PSI Jatim saat ini bisa membawa harapan baru bagi olahraga Squash. Khususnya, di Provinsi Jatim. Karena menurutnya, sosok Dr. Syaiful Ma’arif bukanlah wajah baru di dunia olahraga Squash.