Foto : Presiden Jokowi saat divaksin Rabu (13/01/2021)

Gubernur Jatim juga menyampaikan harapannya, bahwa nantinya semua masyarakat kompak menyukseskan vaksinasi untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Hal ini menurutnya sebagai upaya bersama-sama untuk memaksimalkan upaya pencegahan penyebaran Covid-19, yang untuk menekan jumlah yang positif yang meningkat setiap harinya. Bahkan, saat ini angka kematian juga tertinggi di Jawa secara nasional.

“Ini adalah ikhiar kita untuk mengendalikan covid. Kita tahu bahwa jumlah kasus terus meningkat. Angka kematian kita juga tertinggi di Jawa. Karenanya kita butuh vaksin ini untuk mengendalikannya”, lanjut Gubernur Perempuan pertama Jawa Timur ini.

Khofifah sendiri, tidak ikut divaksin dikarenakan saat ini sedang menjalani isolasi mandiri, setelah sebelumnya dikonfirmasi positif Covid-19. Selain Wakil Gubernur Jatim, Beberapa pejabat dan instansi pemerintah juga ikut divaksin hari ini diantaranya adalah Ketua DPRD Jatim, Pangdam V Brawijaya, Wakapolda Jatim, Kejati Jatim, Ketua MUI Jatim, serta para tokoh masyarakat dan agama di Jawa Timur. (Lk-Surabaya)